FMIPA UNRI dan UNAIR Perkuat Kerja Sama dalam Tim Teaching dan Riset

February 12, 2025 / Admin Stat / Liputan

Surabaya, 24 Oktober 2024 – Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (FMIPA) Universitas Riau (UNRI) melanjutkan rangkaian kunjungan akademik ke Fakultas Sains dan Teknologi (FST) Universitas Airlangga (UNAIR) untuk membahas peluang kerja sama dalam bidang pengajaran dan penelitian. Delegasi UNRI dipimpin oleh Dr. Syamsudhuha, M.Sc., dan disambut oleh Wakil Dekan III FST UNAIR, Prof. Dr. Fatmawati, M.Si., beserta jajaran dosen Program Studi Statistika UNAIR.

Dalam pertemuan ini, kedua institusi sepakat untuk mengimplementasikan tim teaching secara daring antara dosen UNRI dan UNAIR. Skema ini memungkinkan dosen dari masing-masing perguruan tinggi untuk berkolaborasi dalam penyampaian materi perkuliahan serta berbagi keahlian guna meningkatkan kualitas pembelajaran.

Selain itu, kolaborasi riset juga menjadi perhatian utama. Kedua pihak akan mengembangkan proyek penelitian bersama yang ditargetkan menghasilkan publikasi ilmiah di jurnal nasional terakreditasi serta jurnal internasional bereputasi. Untuk memperkuat implementasi kerja sama ini, dokumen MoA akan ditandatangani dalam forum MIPA Net pada November 2024.

Dekan FMIPA UNRI, Dr. Syamsudhuha, menyampaikan harapannya bahwa kerja sama ini dapat meningkatkan kompetensi akademik serta memperluas wawasan mahasiswa dan dosen dalam menghadapi tantangan di bidang statistika dan data science.