\


FMIPA Universitas Riau (UNRI) resmi menjalin kerja sama dengan Badan Pusat Statistik (BPS) Kabupaten Siak pada 1 Agustus 2024. Kolaborasi ini bertujuan untuk meningkatkan kualitas penelitian, pendidikan, dan pemanfaatan data statistik dalam pengambilan kebijakan berbasis data.
Mahasiswa Statistika UNRI akan memperoleh kesempatan magang dan pelatihan langsung dari para ahli BPS, serta pengembangan sistem pemantauan sosial-ekonomi yang lebih akurat. Kepala BPS Kabupaten Siak berharap kerja sama ini dapat memperkuat sinergi antara akademisi dan instansi pemerintahan dalam pemanfaatan data statistik.